Padahal Aceh dikaruniai kekayaan alam yang bisa dimanfaatkan untuk mengangkat aktivitas ekonomi dan kesejahteraan rakyat. Dari bidang pertambangan, Aceh adalah penghasil perak, gas alam, minyak bumi, emas, dan batu bara. Gas alam mungkin yang paling terkenal, Aceh memiliki Lapangan Arun yang legendaris.
- Lapangan Arun di Aceh telah berproduksi sejak tahun 1970-an untuk memenuhi kebutuhan pabrik Pupuk Iskandar Muda, pembangkit listrik, serta ekspor LNG ke Jepang dan Korea.
- Pada saat itu, Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang beroperasi adalah ExxonMobil Oil Indonesia yang saat ini sudah beralih ke PHE NSO-NSB.
KKKS lain yang beroperasi di Aceh saat ini adalah Medco E&P Malaka, Triangle Pase Inc dan ENI Krueng Mane Ltd, sedangkan di Sumatra Bagian Utara KKKS yang beroperasi adalah Pertamina EP Asset 1 dan EMP Gebang. Per Januari 2017, cadangan gas bumi Region I sebesar 6,60 TSCF yang berupa cadangan terbukti ( proven reserves ) sebesar 1,33 TSCF dan cadangan potensial ( probable and possible reserves ) sebesar 5,27 TSCF.
- PT Medco E&P Malaka mendominasi kepemilikan cadangan sebesar 3,68 TSCF disusul PHE NSO-NSB sebesar 1,11 TSCF, Pertamina EP Asset 1 sebesar 0.83 TSCF dan sisanya sebesar 0,98 TSCF dari tiga Wilayah Kerja lainnya yaitu Gebang, Krueng Mane, dan Pase.
- Selain pasokan gas bumi dari lapangan yang ada di Region I, saat ini gas bumi juga didatangkan dari Tangguh melalui Terminal Regasifikasi Arun.
Fasilitas ini merupakan fasilitas eks LNG Plant yang dikonversi menjadi fasilitas regasi kasi. Gas bumi tersebut kemudian dialirkan ke Belawan melalui pipa transmisi Arun-Belawan berdiameter 24 inci dengan kapasitas terpasang 200 MMSCFD untuk memenuhi kebutuhan PLN dan industri di Medan dan sekitarnya.
Apa sumber daya alam dari Nusa Tenggara?
NTT: Curah Hujan Rendah, Sumber Daya Alam Melimpah – Minggu, 9 Agustus 2009 – Dibaca 26837 kali KUPANG. Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang selama ini identik dengan musim kemarau panjang dan curah hujan rendah ternyata memiliki potensi sumber daya alam sangat melimpah.
Salah satu dari sumber daya alam tersebut adalah cadangan mineral yang meliputi logam mangan, chrome, nikel, tembaga, dan emas.Gubernur NTT Frans Lebu Raya mengungkapkan, selain potensi mangan yang cukup besar dan tersebar di seluruh kabupaten di pulau Timor, NTT juga menyimpan potensi emas di wilayah Flores.
“Saat ini potensi emas di wilayah Flores sedang dieksplorasi”, ujar Gubernur NTT usai acara penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) Pabrik Smelter di provinsi NTT (5/8). Dari segi susunan batuannya, 40% dari propinsi NTT terdiri atas batuan Kompleks Bobonaro, yang selama ini dikenal memiliki kandungan mangan tinggi.
- Dari segi kualitas, logam mangan di propinsi NTT ini merupakan salah satu yang terbaik dan termasuk kualitas nomor satu di dunia.
- Cadangan mangan di NTT pada saat eksplorasi diperkirakan dapat memenuhi kebutuhan bahan baku industri logam di Indonesia dan pasar ekspor untuk puluhan maupun ratusan tahun ke depan.Selain itu, posisi propinsi NTT yang merupakan hasil dari tumbukan lempeng Hindia-Australia dan Eurasia, kaya akan potensi panasbumi serta berbagai jenis mineral lainnya seperti emas, perak, tembaga, dan berbagai mineral industri.
Bila seluruh potensi mineral tersebut dapat dikelola dengan baik, diharapkan pertumbuhan sosial-ekonomi masyarakat NTT bisa menjadi salah satu propinsi maju di Indonesia.Kekayaan alam propinsi NTT tidak hanya terbatas pada kekayaan mineral, namun juga pada sektor migas.
Kendari penghasil tambang apa?
Tambang Nikel di Kendari Seperti yang kita ketahui, Sulawesi merupakan salah satu wilayah yang kaya akan unsur nikel yang terkandung di dalamnya, tak terkecuali wilayah Kendari.
Barang tambang apa saja yang terdapat di Provinsi Nusa Tenggara Barat?
KOMPAS.com – Indonesia adalah negara yang kaya akan berbagai macam sumber daya alam. Dimulai sinar Matahari yang tidak terbatas, kawasan hutan yang menjadi salah satu paru-paru dunia, kekayaan flora dan fauna, serta berbagai jenis barang tambang. Dilansir dari Encyclopedia Britannica, Indonesia memiliki cadangan mineral tambang yang sangat besar seperti minyak bumi, gas alam, emas, dan timah.
Provinsi | Hasil Tambang |
Nanggroe Aceh Darussalam | Perak, gas alam, minyak bumi, emas, perak, dan batu bara |
Sumatera Utara | Minyak bumi, mangan, dan gas alam |
Sumatera Barat | Batu bara, belerang, dan mangan |
Riau | Platina, timah, bauksit, mangan, granit, dan gas alam |
Kepulauan Riau | Minyak bumi, timah, dan bauksit |
Jambi | Belerang, emas, batu bara, dan tembaga |
Bengkulu | Batu bara, perak, platina dan mangan, dan emas |
Sumatera Selatan | Batu bara, gas alam, dan minyak bumi |
Kepulauan Bangka Belitung | Bauksit dan timah |
Lampung | Bijih besi, granit, batu kapur, gas alam, dan emas |
Banten | Minyak bumi dan baja |
DKI Jakarta | – |
Jawa Barat | Batu kapur, marmer, emas, perak, mangan, belerang, bijih besi, batu bara, dan gypsum |
Jawa Tengah | Fosfat, bijih besi, belerang, mangan, tembaga, belerang, gypsum, dan pasir besi |
Jawa Timur | Fosfat, minyak bumi, marmer, gas alam, batu kapur |
DI Yogyakarta | Perak, mangan, dan granit |
Bali | – |
Nusa Tenggara Barat | Gypsum, emas, perak, mangan, dan timah hitam |
Nusa Tenggara Timur | Mangan dan batu kapur |
Kalimantan Barat | Intan, bauksit, alumunium, nikel, batu bara, bijih besi, emas, dan perak |
Kalimantan Selatan | Batu bara, bijih besi, mangan, emas, perak, dan intan |
Kalimantan Tengah | Intan dan minyak bumi |
Kalimantan Timur | Batu bara, minyak bumi, emas, perak, gas alam, bijih besi, intan, dan timah |
Kalimantan Utara | Minyak bumi, gas alam, perunggu, nikel, belerang, gypsum, belerang, dan tembaga |
Gorontalo | Emas, perak, tembaga,granit, dan batu kapur |
Sulawesi Barat | Timah hitam, gypsum, minyak bumi, emas, bijih besi, nikel, tembaga, dan batu bara |
Sulawesi Selatan | Batu bara, gypsum, nikel, perak, tembaga, timah hitam, minyak bumi, gypsum, belerang, dan marmer |
Sulawesi Tenggara | Minyak bumi, nikel, dan batu kapur |
Sulawesi Tengah | Bijih besi, emas, nikel, dan tembaga |
Sulawesi Utara | Perak, gypsum, emas, gas alam, bijih besi, minyak bumi, nikel, mangan, emas, dan tembaga, dan perunggu |
Maluku | Minyak bumi, nikel, mangan, emas, dan tembaga |
Maluku Utara | Minyak bumi, tembaga, dan nikel |
Papua | Batu bara, emas, alumunium, minyak bumi, nikel, marmer, dan tembaga |
Papua Barat | Batu bara, emas, alumunium, minyak bumi, nikel, marmer, dan tembaga |
Baca juga: Manfaat Sumber Daya Alam Tambang Dilansir dari Royal Society of Chemistry, berikut beberapa produk dari hasil bumi Indonesia:
- Timah: pelapis berbagai jenis logam untuk mencegah terjadinya korosi, bahan perangkat elektronik, penyambung logam, kaca, dan juga perangkat otomotif.